Doaku
Direlung hati yang paling dalam
Kuantarkan suara hati terdalam
Kepada sang pencipta ku katakan
Wahai engkau sang pemilik 'Arsy
Wahai engkau sang penguasa alam
Tunjukanlah jalan disaat ku tersesat
Terangilah hidupku disaat gelap
Tenangkanlah hatiku disaat gundah
Hapuskanlah kesedihan dalam diriku
Ya Allah ya Rob
Hanya engkaulah penolongku
Tiada yang lain selain diriMu
Diriku hampa tanpa Mu
Duniaku gelap tanpa cahaya Mu
Hidupku berantakan tanpa Mu
Aku tak lahir tanpa Mu
Maka dari itu..
Aku memohon dengan sangat
Aku memohon dengan hati yang rendah
Aku memohon kepada Mu
Agar engkau memberikan rahmat Mu
Amin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar